Jahe
(Zingiber officinale Rosc) adalah tanaman rimpang yang sangat
populer sebagai rempah – rempah dan bahan obat – obatan. Rimpangnya berbentuk
jemari yang menggembung di ruas ruas tengah. Rasa dominan pedas di sebabkan
senyawa keton bernama zingeron. Jahe termasuk suku Zingiberaceae
(temu - temuan). Nama ilmiah jahe di berikan oleh William Roxburg dari kata
Yunani zingiberi, dari bahasa Sanskerta singaberi
Jahe hanya bisa bertahan hidup di daerah tropis,
penanamannya hanya bisa di lakukan di daerah khatulistiwa. Batang jahe
merupakan batang semu dengan tinggi 30 hingga 100 cm, akarnya berbentuk rimpang
dengan daging akar berwarna kuning hingga kemerahan dengan bau menyengat. Daun
menyirip dengan panjang 15 hingga 23 mm dan panjang 8 hingga 15 mm, tangkai
daun berbulu halus. Bunga jahe tumbuh dari dalam tanah berbentuk bulat telur
dengan panjang 3,5 hingga 5 cm dan lebar 1,5 hingga 1,74 cm. Gagang bunga
tersisik sebanyak 5 hingga 7 buah. Bunga berwarna hijau kekuningan, bibir bunga
dan kepala putik ungu, tangkai putik berjumlah dua.Jahe segar memiliki rasa
yang lebih kuat jika di bandingkan dengan jahe bubuk. Kandungan gingerol yang
baik bagi kesehatan juga masih banyak terdapat pada manfaat jahe segar.
Manfaat jahe bagi kesehatan :
Manfaat jahe bagi kesehatan :
- Mengatasi masalah pencernaan
Kandungan phenolic dalam jahe
berfungsi untuk meredakan gejala iritasi gastointestinal, menstimulasi
sir liur, mencegah terjadinya kontraksi pada perut. Jahe juga di sebut
sebagai carminative suatu substansi yang dapat membantu
mengelarkan gas berlebih yang ada di sistem pencernaan.
- Mengurangi mual
Jahe dapat
meredakan mual yang di sebabkan oleh morning sickness
- Mengurangi rasa sakit
Jahe dapat
mengurangi sakit akibat dysmenorrhea
- Membantu proses detoksifikasi
dan mencegah penyakit kulit
Jahe merupakan salah satu jenis makanan
yang di sebut diaphoretic yang dapa memicu kelarnya keringat. Pengeluaran
keringat bermanfaat pada saat demam / flu dan juga dapat melindungi dari
mikroorganisme yang dapat menyebabkan infeksi kulit.
- Melindungi dari kanker
Jenis
– jenis jahe :
- Jahe kuning besar
Sering
di sebut jahe gajah atau jahe badak. Varietas jahe ini mempunyai rimpang
berukuran besar dan gemuk.
- Jahe kuning kecil
Di
sebut juga jahe sentil atau jahe emprit
- Jahe merah
Rimpangnya
berwarna merah. Ukurannya lebih kecil di bandingkan jahe sentil.
Pengolahan
dan pemasaran
jahe
segar selain di pasarkan dalam bentuk olahan jahe juga dipasarkan dalam bentuk
jahe segar, yaitu setelah panen jahe di bersihkan dan dijual ke pasaran.
Terdapat beberapa hasil pengolahan jahe yaitu :
- jahe kering
- Awetan jahe
- Jahe bubuk
- Minyak jahe
- Oleoresin jahe
Pengolahan jahe sebagai keripik jahe
- Bahan keripik jahe
Ø Proses pembuatan
1. Kelapa dan jahe di parut kemudian
dicampur
2. Kemudian di sangrai selama 3 jam
3. Tambahkan gula merah
4. Setelah jadi adonan cetak dalam alat seperti ini
5. Siap di kemas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar