Rabu, 25 November 2020

Manfaat Sumur Resapan

 

Teknik konservasi tanah dan air saat ini sangat diperlukan mengingat sering terjadinya bencana banjir dan kekeringan di beberapa daerah. Salah satu teknik yang dapat digunakan adalah pembuatan sumur resapan. Sumur resapan ini sangat baik dalam mengurangi besarnya aliran permukaan sehingga menurunkan peluang terjadinya banjir maupun kekeringan.

Teknik konservasi tanah dan air dengan menggunakan metode sumur ini dapat mengendalikan dampak dari air hujan dengan meresapkannya ke dalam tanah sehingga air tidak banyak terbuang sebagai aliran permukaan, menjaga cadangan air tanah, dan menjaga pemukiman agar tidak tergenang (Sinaga 2017).

Teknik konservasi air ini sangat penting untuk dilakukan, terutama pada pemukiman yang cukup padat dan memiliki ruang yang sangat sedikit untuk meresapkan air hujan. Masyarakat pun dapat merasakan secara langsung manfaat dari adanya bangunan konservasi tanah dan air ini.

Pengertian Sumur Resapan

Sumur resapan adalah suatu teknik konservasi tanah dan air yang memiliki prinsip utama untuk memperluas bidang penyerapan sehingga aliran permukaan berkurang dengan optimal.

Sumur resapan menurut Dwi et al. (2008) merupakan sumur atau lubang pada permukaan tanah yang digunakan untuk menampung air hujan agar dapat meresap ke dalam tanah.

Menurut Sunjoto (1989) upaya pembangunan sumur ini merupakan teknik konservasi air yang pada hakikatnya adalah upaya manusia dalam mempertahankan, meningkatkan, dan mengembangkan daya guna air sesuai dengan peruntukannya dan dapat dicapai dengan memperbesar tampungan air tanah, memperkecil dimensi jaringan drainase, mempertahankan elevasi muka air tanah, mencegah intrusi air laut untuk daerah pantai dan memperkecil tingkat pencemaran tanah.

Konservasi air merupakan merupakan upaya memasukkan air ke dalam tanah baik secara buatan maupun alami dengan tujuan meningkatkan besarnya laju infiltrasi pada suatu daerah dalam rangka pengisian air tanah.

Sumur ini berbeda dengan sumur air minum. Dalam hal ini sumur resapan merupakan lubang untuk memasukkan air ke dalam tanah, sedangkan sumur air minum adalah lubang yang berfungsi untuk menaikkan air tanah ke permukaan. Oleh sebab itu dari segi konstruksi maupun kedalamannya pun berbeda. Sumur resapan memiliki kedalaman di atas muka air tanah, sedangkan sumur air minum digali lebih dalam lagi (di bawah muka air tanah) (Mulyana 1998).

Sumur resapan merupakan bangunan rekayasa teknik yang berbentuk sumur tetapi fungsinya untuk menampung air yang datang dari atas tanah kemudian ditampung dalam sumur resapan. Air dalam tampungan ini kemudian akan diserap kedalam tanah yang ada di sekitarnya secara perlahan. Fungsi sumur resapan ini berbeda dengan sumur yang dipakai sebagai sumber air minum dan keperluan rumah tangga.



Manfaat Sumur Resapan

Sumur resapan memiliki manfaat yang sangat besar bagi kehidupan manusia dan lingkungan sekitar. Berbabagi manfaat sumur resapan diantara adalah:

1.   Mencegah terjadinya banjir.

Meningkatnya curah hujan mengakibatkan volume air yang ada diatas tanah menjadi banyak. Apabila air tersebut tidak dapat diserap langsung oleh tanah maka air tersebut menjadi tergenang dan dapat mengakibatkan banjir. Adanya sumur resapan maka air tersbut kemudian dapat di tampung dalam sumur yang kemudian akan di serap oleh tanah.

2.   Meningkatkan dan mempertahankan ketinggian permukaan air tanah

Kandungan air dalam tanah apabila tidak mendapat suplai yang memadai maka semakin lama akan semakin berkurang. Banyaknya bangunan dan infratsruktur pengerasan jalan serta sedikitnya kawasan hujau menjadi penghalang air meresap kedalam tanah. Air dapat langsung mengalir ke sungai yang selanjutnya akan diteruskan ke laut.

Dengan andanya sumur resapan, maka air tidak langsung ke sungai tetapi masuk kedalam sumur yang kemudian akan diserap oleh tanah yang ada disekitarnya. Hal ini dapat tetap mempertahankan ketinggian permukaan air didalam tanah.

3.   Mencegah penurunan tanah

Tanah yang memiliki kadar air rendah dan permukaan air tanah yang rendah menjadikan tanah bagian atas tandus dan keropos. Tanah kemudian akan mengalami pemampatan kebawah sehingga mengalami penurunan. Dengan sumur resapan maka kadar air dalam tanah menjadi terjaga.

4.   Mengurangi konsentrasi pencemaran air tanah

Kandungan air yang banyak didalam tanah akan dapat mengurangi konsentrasi pencemaran air tanah. Sumur resapan membantu menjaga kandungan air dalam tanah agar tetap banyak.

5.   Mencegah erosi dan sedimentasi

Erosi terjadi karena derasnya aliran air di atas tanah. Jika air di atas tanah tidak dapat terserap dengan cepat kedalam tanah maka air akan mengalir ke area yang lebih rendah. Kecepatan laju aliran air ini dapat menyebabkan erosi. Dengan adanya sumur resapan maka aliran air ini menjadi berkurang sehingga potensi erosi juga berkurang.

6.    Memberikan cadangan air dalam jangka panjang

Air yang ada dalam sumur resapan ini secara terus menerus akan diserap oleh tanah yang ada disekitarnya. Kandungan air dalam tanah tersebut merupakan cadangan bagi masa depan. Air tersebut nantinya dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan manusia dan makhluk hidup lainnya.



Cara Kerja Sumur Resapan

Konsep dasar sumur resapan adalah memberikan kesempatan dan jalan pada air hujan yang jatuh di atap atau lahan yang kedap air untuk meresap ke dalam tanah dengan jalan menampung air tersebut pada suatu sistem resapan dan sumur resapan dalam kondisi yang kosong dalam tanah dengan kapasitas tampung yang cukup besar sebelum air meresap ke dalam tanah (Suripin 2004).

Di sisi lain menurut Arafat (2008), prinsip dasar sumur resapan adalah menyalurkan dan menampung curah hujan ke dalam sebuah sumur dengan tujuan agar air hujan memiliki waktu tinggal di permukaan tanah lebih lama sehingga sedikit demi sedikit air dapat meresap ke dalam tanah.